Ustadz Arifin Ilham : Hikmah Tragedi Tolikara, Jumlah Mualaf di Papua Semakin Bertambah -->

Ustadz Arifin Ilham : Hikmah Tragedi Tolikara, Jumlah Mualaf di Papua Semakin Bertambah

admin
Selasa, 28 Juli 2015

Islamedia - Ustadz Arifin Ilham mengungkapkan bahwa hikmah dibalik tragedi Tolikara itu sangat banyak sekali, salah satunya adalah dengan semakin bertambahnya mualaf di bumi Papua. Hal ini terjadi karena semakin terbukanya dakwah di Papua, Umat Islam semakin kompak untuk bersama-sama membangun dakwah di papua.


"Insya Allah sejuta hikmah,muallaf semakin banyak,dakwah semakin terbuka, mesjidnya semakin besar dan indah, umat semakin kompak, dan Papua pun semakin berkah," ujar Ustadz Arifin Ilham saat pengajian halaqah shubuh di masjid Az Zikra sebagaimana dilansir suara-islam.com, Ahad (26/7/2015).


Selain membahas hikmah dibalik tragedi Tolikara, Ustadz Arifin juga mengungkapkan bagaimana media sekuler banyak melakukan pengalihan berita.


"Seharusnya pembakaran masjid dibilangnya mushalla bahkan menghilangkan tragedi pembakaran masjid itu sendiri, padahal ini adalah penistaan terhadap agama," kata Ustaz Arifin. [islamedia/suara-islam]