Setelah Bendera Berkibar di Markas PBB, Palestina Harus Lebih Massif cari Dukungan Kemerdekaan -->

Setelah Bendera Berkibar di Markas PBB, Palestina Harus Lebih Massif cari Dukungan Kemerdekaan

admin
Sabtu, 03 Oktober 2015

Islamedia - Setelah bendera Palestina berkibar di markas besar Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB), langkah ke depan adalah mendorong kerja sama Palestina dengan negara-negara lain.


Ketua Komisi VIII DPR, Saleh Daulay, memaknai pengibaran bendera Palestina di PBB sebagai satu entitas negara merdeka dan mandiri, sayang jika perjuangan Palestina hanya berhenti di sini.


"Palestina tidak boleh puas dengan pengibaran bendera itu saja. Masih banyak kerja lain yang perlu direalisasikan, terutama menata masa depan Palestina," kata Saleh, dilansir tribun, Jumat (2/10/2015).


Menurutnya, terdapat dua hal besar yang perlu dikerjakan dalam percaturan global, yakni Palestina harus semakin agresif mencari dukungan dan pengakuan kemerdekaannya dari negara-negara lain.


Sementara secara internal, Palestina harus mengukuhkan persatuan dan kesatuan bangsanya. Jangan ada lagi faksi-faksi yang memiliki agenda berseberangan karena saat ini persatuan jadi hal utama Palestina.


Anggota parlemen dari PAN itu mengungkapkan Indonesia dapat menjadi pelopor meneguhkan posisi Palestina sebagai negara merdeka di pentas global.


"Selama ini, peran-peran itu telah dilakukan. Tinggal bagaimana mengintensifkan dialog dan komunikasi dengan negara-negara lain," tutup Saleh.[trbn/islamedia/YL]