
Sumber mengatakan bahwa para warga Palestina dibawa paksa setelah pasukan Israel menyerbu rumah mereka di timur Jenin Kamis pagi (18/9).
Penduduk setempat mengatakan korban penculikan dibawa ke lokasi yang tidak diketahui.
Ini terjadi sehari setelah pasukan Israel menculik sedikitnya enam orang, termasuk dua bocah, dalam serangkaian serangan brutal di kota-kota al-Khalil (Hebron) dan al-Quds (Yerusalem).
Penggerebekan merupakan bagian dari kampanye militer Israel yang sedang berlangsung di wilayah yang bergejolak.
Pada Rabu, serangkaian bentrokan sengit meletus antara warga Palestina dan pemukim Israel di wilayah yang diduduki setelah pemukim menyerbu makam Nabi Yusuf di kota Nablus.
Sementara itu, laporan terbaru mengatakan rezim Israel berusaha untuk mengusir ribuan orang Badui Palestina dari al-Quds Timur ke kota Yerikho dekat Sungai Yordan di Tepi Barat yang diduduki. [beritapalestina/islamedia]